Sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan kinerja karyawan, PT Macan Sejahtera Cahaya memberangkatkan salah satu karyawannya untuk menunaikan ibadah umrah pada tahun 2025. Karyawan yang mendapat kesempatan istimewa tersebut adalah Manajer Keamanan PT Macan Sejahtera Cahaya, Dennis Suliandy, SE, yang berangkat pada, Selasa 25 November 2025.
Direktur Operasional PT Macan Sejahtera Cahaya, Kasim, SH.MH, mengatakan bahwa pemberangkatan umrah ini merupakan wujud apresiasi perusahaan terhadap loyalitas serta kerja keras karyawan.
“Perusahaan memberikan apresiasi kepada karyawan yang berdedikasi, dan salah satu bentuk hadiah yang kami berikan adalah memberangkatkan karyawan untuk menunaikan umrah ke Tanah Suci,” ujar Kasim.
Kasim bersama jajaran direksi turut hadir mengantar Dennis ke Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara. Ia juga menyampaikan harapannya agar perjalanan ibadah Dennis berjalan lancar.
“Kami berharap Dennis bisa menjalankan ibadah umrahnya dengan baik dan lancar. Semoga mendapat keberkahan dan kembali dengan selamat,” tambahnya.
Sementara itu, Dennis yang sudah menjadi karyawan di PT Macan Sejahtera Cahaya selama 10 tahun tersebut itu, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya atas kesempatan yang diberikan perusahaan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada PT Macan Sejahtera Cahaya yang telah memberangkatkan saya umrah. Semoga perusahaan semakin maju dan sukses,” ujar Dennis.
Sebelum keberangkatan, PT Macan Sejahtera Cahaya juga mengadakan acara syukuran dengan mengundang anak yatim sebagai bentuk doa bersama untuk keselamatan dan kelancaran ibadah umrah Dennis. Acara tersebut berlangsung khidmat dan menjadi simbol dukungan penuh perusahaan terhadap karyawannya.









